Makna Pemilihan Tema Plating
Kami memilih harimau sebagai tema besar kami karena harimau merupakan hewan yang dapat digambarkan sebagai hewan yang berwibawa serta juga bisa menjadi hewan yang lucu bila dibawakan dengan konsep anak-anak seperti lagu Liang Zhi Laohu.
Karena melambangkan keberanian dan kekuatan, harimau dikenal sebagai raja binatang buas dalam budaya Tiongkok. Gambarannya telah digunakan sebagai jimat bagi para prajurit, menandakan pentingnya hewan tersebut sebagai pemimpin, dan bagaimana wilayah kekuasaannya merupakan tempat yang tidak bijaksana untuk didatangi oleh setan. Anak-anak di Tiongkok dikenal mengenakan topi atau sepatu bergambar harimau untuk mendatangkan keberuntungan bagi mereka.
Harimau adalah hewan teritorial dan umumnya merupakan pemangsa soliter yang penyendiri, tetapi tetap memiliki sisi sosial. Mereka tetap tinggal di area-area yang berdekatan, untuk mendukung kebutuhan makanan dan membesarkan keturunannya. Anak harimau tinggal bersama ibu mereka selama sekitar dua tahun, kemudian akan hidup mandiri dan meninggalkan daerah jelajah ibu mereka.
No responses yet